Versi 1.0 | Terakhir diperbarui: 20 Jan 2026

Syarat & Ketentuan

Harap baca ketentuan ini dengan saksama untuk memahami hak dan kewajiban Anda saat menggunakan layanan kami.

Selamat datang di Platform Kami.

Dengan mengakses, mendaftar, atau menggunakan layanan ini, Anda dianggap telah membaca, memahami, dan menyetujui seluruh isi syarat dan ketentuan ini. Ketentuan ini merupakan perjanjian hukum yang mengikat antara Anda (Pengguna) dan Kami (Penyedia Layanan).

01

Layanan & Akun Pengguna

Layanan kami menghubungkan penyewa dengan pemilik properti. Untuk menggunakan fitur penuh (seperti booking), Anda wajib mendaftar dengan data yang akurat dan sah.

  • Anda bertanggung jawab menjaga kerahasiaan akun dan kata sandi Anda.
  • Kami berhak menangguhkan akun yang terindikasi melakukan pelanggaran atau penipuan.
02

Pemesanan & Pembayaran

Segala transaksi dilakukan melalui gerbang pembayaran resmi yang tersedia di platform.

  • Harga yang tertera adalah harga final pada saat pemesanan, mencakup biaya sewa dan biaya layanan (jika ada).
  • Pemesanan dianggap sah setelah kami menerima konfirmasi pembayaran penuh.
  • Bukti pembayaran yang sah hanya yang diterbitkan oleh sistem kami.
03

Hak & Kewajiban

Penyewa Wajib: Menjaga kebersihan properti, mematuhi aturan gedung/komplek, dan tidak melakukan aktivitas ilegal di dalam unit.

Pemilik Properti Wajib: Menyediakan unit sesuai dengan deskripsi dan foto yang ditampilkan, serta menjamin unit layak huni.

04

Perubahan Ketentuan

Kami menyarankan pengguna untuk membaca halaman ini secara berkala karena ketentuan dapat diperbarui sewaktu-waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya untuk menyesuaikan dengan kebijakan layanan atau peraturan hukum yang berlaku.

Punya pertanyaan mengenai Syarat & Ketentuan ini?
Hubungi Tim Legal Kami